Cara Alami Menghilangkan Kutu Air

Translate this Article...


Tanaman Obat - Kutu air memang membuat kita merasa tersiksa apalagi rasa gatalnya.  Kutu air merupakan serangan jamur yang menyerang kulit yang terletak di antara jari kaki. Bagian yang terinfeksi ini menjadi terkelupas, merah, dan gatal.

Kutu air juga bisa mempengaruhi kuku sehingga membuatnya menjadi rapuh dan mudah patah. Kebiasaan mengenakan kaus kaki lembab atau kaki yang sering terkena air membuat kulit rentan mengalami kutu air.

Selain obat-obatan kimia, kita juga bisa menggunakan berbagai obat-obatan alami yang bisa ditemukan dengan mudah. Berikut obat kutu air yang bisa digunakan:


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjjwuJUKB-3a4fQFoaK-NsrrzJTm5F15-k5HjtLEdLrj_WBJOGQkCiYvpalZUBPYsUjzUccAxuCqNAg4IyUpw2wnekbubupoToLKJGJwv4uobfU339whBXGlL97LQ7PSzX4N6yxIZAx0gE/s320/151433p.jpg

- Air garam
Salah satu cara paling sederhana menyembuhkan kutu air yaitu dengan menggunakan larutan air garam. Larutan air garam hangat dikenal memiliki sifat anti jamur. Campur 2 sendok teh garam dalam baskom berisi air hangat dan rendam kaki selama 10 -15 menit setiap hari.

-  Minyak kelapa
Minyak kelapa sangat efektif untuk membersihkan jamur. Minyak kelapa memiliki kemampuan menghambat pertumbuhan jamur sehingga ideal digunakan untuk menyembuhkan kutu air. Asam laurat merupakan komponen penting minyak kelapa yang memiliki sifat anti jamur dan anti inflamasi. Selain menjadi agen anti jamur yang baik, minyak kelapa juga efektif melembabkan kulit. Oleskan minyak kelapa ke daerah yang terkena kutu air, dan biarkan bahan aktifnya melawan kutu air.

- Tea tree oil (minyak pohon teh)
Herbal lain yang berkhasiat meredakan kutu air adalah tea tree oil. Oleskan minyak herbal ini ke daerah yang mengalami infeksi untuk membunuh mikroba serta mempercepat penyembuhan kutu air. Meskipun mungkin tidak sepenuhnya menyembuhkan kutu air, tea tree oil efektif untuk meningkatkan penampilan kulit.

- Cuka apel
Jamur pada kaki akan menyebabkan pH kulit menyimpang dari batas normal. Mengembalikan nilai pH pada kulit merupakan salah satu cara membebaskan kulit dari serangan jamur kutu air. Cuka apel merupakan salah satu bahan alami yang dikenal mampu membantu mengatur pH kulit. Buat larutan cuka apel dan air dengan perbandingan satu banding satu. Rendam kaki yang terkena kutu air dalam larutan tersebut selama minimal 20-25 menit setiap hari.


- Teh
Panaskan sekitar 1,5 liter air sampai mendidih. Masukkan 6 kantong teh celup ke dalam air panas. Biarkan air menjadi dingin, kemudian rendam kaki yang terinfeksi selama setengah jam setiap hari. Teh mengandung asam tannic yang tidak hanya menghancurkan jamur tetapi juga membantu mengurangi rasa gatal akibat kutu air.

Semoga bermanfaat ya :)

Info: Tanaman Obat


Related Posts:

  • Sexy DrinkSexy Drink Daisakusen - Kamisama no Kureta SakeJapan, 2003Director: Ryuichi HondaStarring: Hanako Katagiri, Koji Yamamoto, Kouji Chihara, Yoshiyuki MorishitaGet the original Japanese movie poster here… Baca Selengkapnya
  • Nighttime Scenery -Japanology EN Dubbed/Streaming 720DPIRecent aired on 2014.01.16 on Begin Japanology featuring the "BEST" night sceneries in Japan. This Episode is titled: Nighttime Scenery which shows Japan's top three: Kobe, Hakodate in Hokkaido, and Nagasaki. Nagasaki is rank… Baca Selengkapnya
  • Temple of the Golden PavillionKinkakujiJapan, 1976Director: Yoichi TakabayashiStarring: Shinoda Saburo, Toshio Shiba, Katsuhiko YokomitsuGet the original Japanese movie poster here… Baca Selengkapnya
  • Downtown Deluxe 2014.01.16/StreamingDowntown Deluxe 2014.01.16 which aired last night. This episode is interesting because it shows Downtown's gusts in their early years. It even shows Hamada when he "just" started out too. (No EN Sub)Click to view… Baca Selengkapnya
  • Yi dai zong shi (2013)Ip Man (or Yip Man), legendary Wing Chun master, was born in a wealthy family in Foshan, China in 1893. Having trained his art since he was 13 years old, Ip Man developed his Wing Chun technique to a high level of perfection,… Baca Selengkapnya

Previous
Next Post »
Blogger Academia Blog ini terdaftar sebagai Alumni Blogger Academia tahun 2015 dengan Nomor Induk Blogger NIB: 015182166, dan dinyatakan Lulus sebagai salahsatu dari 100 Web/Blog Terbaik Blogger Academia tahun 2015.

Mohon laporkan jika terjadi penyalahgunaan Blog dan atau terdapat pelanggaran terhadap konten/artikel yang terindikasi memuat unsur Pornografi, Perjudian dan Hal-hal berbau Sara.

Hormat kami,

Andi Akbar Muzfa, SH
Ketua Blogger Academia
Pimpinan Advokat dan Konsultan Hukum ABR & Partners