Rekomendasi 5 Anime Isekai Yang Paling Banyak Dinonton Para Otaku

Translate this Article...

Anime Isekai Anime Terbaik...
Beberapa anime menceritakan perjalanan yang tidak disengaja karena sebuah bencana atau fenomena unik yang terjadi di Bumi. Ada juga beberapa judul anime yang memang melakukan perjalanan ke dunia lain untuk melakukan misi penyelamatan atau terikat perjanjian dengan makhluk lainnya.

Berikut 5 anime isekai terbaik yang paling banyak ditonton para otaku dan anime lovers :

1. Sword Art Online 
Sword Art Online mungkin bukan hanya jadi anime isekai terbaik yang pernah dibuat, tapi juga jadi anime terbaik yang harus kamu tonton. Dalam ceritanya, ada sebuah game bernama Sword Art Online yang mengajak para pemainnya untuk masuk secara utuh ke dalam gamenya. Maksudnya, mereka yang bermain dalam game ini benar-benar berada di dalam dunia yang diciptakan oleh gamenya.

Sayangnya, hal ini jadi seperti sebuah jebakan. Orang-orang yang memainkannya tidak bisa keluar dari game sebelum benar-benar menyelesaikannya. Di satu sisi, orang yang mati di dalam game pun akan mati dalam kehidupan nyata. Seru?

2. Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo!
Anime isekai yang satu ini cocok untuk kamu yang suka dengan cerita konyol yang menggelikan. Satou Kazuma jadi bahan olok-olok banyak orang lantaran mati karena kaget. Dia pun ditertawakan oleh malaikat kematian yang menyambutnya di dunia para roh.

Satou pun mendapatkan kesempatan untuk reinkarnasi dengan menjalani kehidupan fantasy atau langsung dikirim ke surge. Pilihan untuk reinkarnasi merupakan keputusan yang cukup menarik. Hal ini ditambah Satou juga berkawan dengan para perempuan cantik dan seksi yang menemaninya bertualang di dunia yang baru.

3. Restaurant to Another World
Anime yang satu ini juga masuk ke dalam genre isekai karena membawa makhluk lain untuk masuk ke dalam sebuah restoran di Jepang. Sebuah restoran bergaya Eropa yang menyediakan berbagai jenis masakan. Restoran yang satu ini sudah cukup terkenal di Jepang karena kelezatan masakannya.

Sebuah peraturan unik dari restorannya yang tutup setiap hari Sabtu. Namun, restoran ini tetap melayani pesanan makanan. Bukan untuk manusia, tapi untuk makhluk dari berbagai dunia, mulai dari para peri, penyihir, dan makhluk menyerupai manusia dengan wajah naga.

4. Angel Beats
Anime ini bercerita tentang seorang anak bernama Otonashi Yuzuru yang lupa sama sekali dengan masa lalunya. Yuzuru akhirnya menyadari bahwa dirinya sudah tewas dan terdampar di dunia reinkarnasi. Dalam dunia tersebut, semua orang boleh melakukan apa pun.

Yuzuru bertemu dengan perempuan bernama Yuri yang mangajaknya bergabung dengan organisasi Shinda Sekai Sensen. Pasukan ini punya misi melawan malaikat bernama Kanade Tachibada. Sayangnya, semakin Yuzuru melawannya, semakin jatuh cinta dia dengan Kanade.

5. Re: Zero Kara Hajimeru Isekai Seikatsu
Sebuah kejadian aneh menimpa seorang remaja bernama Natsuki Subari. Pada suatu malam, dia sedang berbelanja ke semuah minimarket. Setelah ke luar dari sana, dia malah masuk sebuah pusat kota yang ada di dunia. Masalahnya, bukan hanya manusia saja yang ada di dana, tapi ada juga makhluk menyerupai hewan yang berjalan layaknya manusia.

Hal ini langsung bikin Subari jadi pusat perhatian dan langsung diserang oleh sekelompok orang. Natsuki pun harus menjalani kehdupan sebagai “alien” di dunia tersebut. Dia harus mulai berinteraksi dengan karakter-karakter lainnya termasuk melawan kekuatan jahat di dunia tersebut.

Sumber :



Previous
Next Post »
Blogger Academia Blog ini terdaftar sebagai Alumni Blogger Academia tahun 2015 dengan Nomor Induk Blogger NIB: 015182166, dan dinyatakan Lulus sebagai salahsatu dari 100 Web/Blog Terbaik Blogger Academia tahun 2015.

Mohon laporkan jika terjadi penyalahgunaan Blog dan atau terdapat pelanggaran terhadap konten/artikel yang terindikasi memuat unsur Pornografi, Perjudian dan Hal-hal berbau Sara.

Hormat kami,

Andi Akbar Muzfa, SH
Ketua Blogger Academia
Pimpinan Advokat dan Konsultan Hukum ABR & Partners